Tuesday, January 31, 2012

yang namanya IP

IP atau indeks prestasi adalah nilai akhir dari masa kuliah mahasiswa selama satu semester. semua mahasiswa selalu ribut membicarakannya. dari setiap omongan yang keluar, tersangkut pertanyaan "IP mu berapa ?" bermacam macam jawaban yang keluar. ada yang dengan mudah memberi tahu. atau menyembunyikan entah apa alasannya. sesuatu itu (IP) sangat sensitif sekali dengan dunia mahasiswa. semua mahasiswa pasti menginginkan IP yang bagus. mungkin beberapa diantaranya ada yang beranggapan IP itu tidak penting. selama ia masih bisa kuliah atau selama ia masih punya uang (orang kaya). tapi hal yang sangat sensitif sekali untuk sebagian mahasiswa yang benar benar memperjuangkan kuliah. untuk dibanggakan di depan orang tua dan kebanyakan orang lain, atau untuk mendapat kepuasan dari hasil jeri payahnya. (penting banget ya si IPe. enak banget jadi si IPe yang selalu diributin banyak mahasiswa)

saat menjelang pengumuman IP keluar itu... deg deg an. (apalagi semester pertama) takut jelek, takut kalah saingan, takut malu, takut dimarahin orang tua kalau IP jelek. dan saat tahu IP tidak sesuai target dan harapan itu... menyebalkan. mengecewakan. nyengsek. ya ya ya. salah satu diantaranya pasti menjadi alternatif alasan. meskipun ada sebagian mahasiswa yang tidak peduli. karena menganggap tidak penting. selama mereka masih bisa menkmati status mahasiswa. tapi saat tahu IP bagus, sesuai harapan itu... senaaang. gembiraaa. banggaaa. pamerin ke orang orang. (cukup deh lebay nya)

tapi yang paling penting adalah evaluasi. evaluasi terhadap pembelajaran satu semester tersebut. evaluasi terhadap perencanaan pribadi. terhadap keberhasilan dan kegagalan pencapaian nilai dalam satu semester. apa yang harus diperbaiki. kemudian membuat perencanaan pribadi yang baru dan menetapkan target. harapan agar semester berikutnya jauh lebih baik daripada semester sebelumnya. itu lebih baik dilakukan daripada sibuk membandingkan dengan hasil orang lain. boleh lah, membandingkan dengan tujuan memicu senangat dan menetapkan perencanaan serta target baru. evaluasi berdasarkan hasil orang lain. bukan sibuk membandingkan mana yang lebih baik. (red : sombong) dan yang tidak kalah penting adalah, bersyukur. bersyukur atas apa yang didapat. karena aku, kamu, kalian, kita, sudah berusaha melakukan yang terbaik untuk mendapat hasil yang diharapkan.
:)

0 comments:

Post a Comment

Template by:

Free Blog Templates